Tanggal 2024-10-25, Dibaca 25 Kali
Jakarta - Bertempat di Ruang Rapat Kantor Kementerian Ketenagakerjaan RI, Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Tanjung Jabung Barat melaksanakan audiensi penyusunan Rencana Tenaga Kerja Daerah Kabupaten Tanjung Jabung Barat tahun 2024-2029. Kegiatan ini dipimpin oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Ir. Firdaus Khatab, MM) mewakili Bupati Tanjung Jabung Barat. Asisten Ekbang menyampaikan bahwa tujuan penyusunan RTKD Tahun 2024-2029 ini sebagai pedoman dalam penyusunan kebijakan pembangunan ketenagakerjaan di Kabupaten Tanjung Jabung Barat dalam 5 tahun ke depan. "Saya harap pihak Kemnaker dapat memberi masukan dan mendukung, sehingga target-target indikator ketenagakerjaan yang kami tetapkan dalam RTKD ini dapat tercapai. Kami harap Tingkat Pengangguran Terbuka di Kabupaten Tanjung Jabung Barat tidak hanya semakin menurun, tapi juga Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja dapat meningkat. Saat ini, Tingkat Pengangguran Terbuka di Kabupaten Tanjung Jabung Barat termasuk rendah, yaitu 2.95%," sambungnya.
Perwakilan Pusat Perencanaan Ketenagakerjaan Kementerian Ketenagakerjaan (Endang Asriyati, ST., M.Si) menyampaikan bahwa RTKD ini akan menjadi acuan dalam penyusunan RPJMD periode berikutnya. Sehingga periode penyusunan RTKD yang dilaksanakan oleh Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Tanjung Jabung Barat tepat. Karena sesuai dengan periode RTK Nasional, Provinsi dan Kabupaten/Kota. "Sesuai Permendagri 18 Tahun 2020, sebanyak 60?ri total OPD di daerah wajib menyusun Renstra dan Renja berpedoman dengan RTKD yang disusun oleh Dinas Tenaga Kerja," tambahnya.
Perwakilan Biro Hukum Kemnaker (Ema, SH) menyarankan agar RTKD ini dapat dilanjutkan menjadi Peraturan Daerah agar menjadi acuan hukum yang lebih kuat. Kami dari Biro Hukum Kemnaker siap membantu," tutupnya.
Hadir juga dalam kegiatan ini dari Kabupaten Tanjung Jabung Barat yaitu Kepala Dinas Tenaga Kerja, Sekretaris Dinas Tenaga Kerja, Kasubbag Perencanaan dan Evalop, Staf Operator dan Kepala Dinas DTPH. Sedangkan dari Pihak Kementerian Ketenagakerjaan dihadiri oleh perwakilan dari:
1. Biro Humas
2. Barenbang
3. Pusrenaker
4. Biro Perencanaan Kinerja
5. Biro Hukum
6. Binariksa Wasnaker
7. Binalavotas